Comments Utility

Thursday

Beberapa Masalah Pada PC Dan Laptop Serta Penyelesaiannya

PC, atau bahasa sehari-harinya komputer mungkin sudah tidak aneh lagi di masa sekarang ini. Hampir setiap orang terutama di daerah perkotaan pasti mempunyai PC di rumahnya, apalagi kita sebagai mahasiswa sudah pasti mempunyai PC untuk mengerjakan tugas ataupun untuk sekedar bermain game.

Nah, yang namanya buatan manusia, tidak selamanya komputer tersebut bisa dengan nyaman kita gunakan tanpa adanya gangguan atau masalah, apalagi jika komputer tersebut sudah berumur hitungan tahun. Dan, tentunya yang namanya manusia, pasti adakalanya mempunyai rasa malas untuk mengurus atau merawat komputer tersebut, sehingga lama kelamaan bila terus menerus kita gunakan tanpa merawatnya, akan timbul berbagai macam masalah pada komputer tersebut.

Berikut ini beberapa contoh masalah pada PC :

-     Komputer  tidak mau masuk Sistem BIOS
Gejala: Monitor tidak menampilkan layar, dan  tidak terdengar suara bip.
Pada kasus ini, saat kita menyalakan komputer, tidak terdengar suara bunyi bip dan layarpun tidak menampakkan tampilannya, ini berarti ada masalah dengan RAM, bisa kemungkinan RAM tersebut tidak

terdetect (tidak terbaca), bisa juga RAM tersebut sudah rusak komponennya. Jika memang RAM tersebut sudah lama, cobalah untuk mengganti dengan yang baru, namun jika anda merasa yakin RAM komputer anda masih bagus, bahkan masih baru, cobalah untuk memancing si motherboard dengan cara mencopot RAM tersebut, lalu nyalakan komputer anda. Maka, tak lama akan terdengar bunyi bip panjang yang menandakan si motherboard tersebut tidak dapat mendeteksi RAM. Lalu, matikan komputer dengan sedikit paksaan (menekan lama tombol turn on), pasang kembali RAMnya, lalu nyalakan kembali komputer anda. Jika cara “Memancing” ini berhasil, komputer anda akan menyala kembali dengan normal.
Gejala Lain: Terdengar suara bip berkali-kali.
Bila kasus ini terjadi, ada kemungkinan masalah dengan VGA. Bagi yang menggunakan VGA onboard, mungkin settingan di BIOS berubah menjadi offboard (external) akibat virus ataupun tangan manusia lain. Sehingga BIOS akan membaca VGA yang bukan onboard yang jelas-jelas tidak ada. Cobalah untuk meminjam VGA external, lalu pasangkan, jika berhasil setting kembali VGA pada BIOS menjadi VGA onboard, atau anda bisa langsung mengganti VGA anda menjadi VGA external. Namun, jika anda pengguna VGA offboard (external), cobalah periksa kembali slot VGA anda pada motherboard, mungkin kurang menempel atu tidak pas pemasangannya. Copot, lalu pasangkan kembali hingga terpasang dengan benar.

-     Komputer tidak bisa hidup sama sekali

Komputer memerlukan energi berupa listrik untuk dapat menjalankan komponen-komponen yang ada didalamnya. Listrik tersebut didapat dengan menggunakan sebuah komponen yang bernama “Power Supply” yang berfungsi sebagai penyedia serta penyalur energi listrik. Nah, sehingga apabila komputer anda tidak bisa dinyalakan, berarti ada masalah dengan Power Supply tersebut. Cobalah untuk membeli dengan yang baru sesuai dengan kebutuhan watt komputer anda.

Dan berikut ini beberapa contoh masalah pada Laptop:

-     Laptop tidak mau masuk Sistem Operasi (Terdiam tanpa tampilan/hanya tampilan tertentu)
Apabila hal ini terjadi, coba cek peralatan yang menempel pada slot USB laptop anda, bila ada beberapa alat yang menempel, cabutlah terlebih dahulu peralatan-peralatan yang menempel pada slot USB Laptop tersebut. Biasanya hal ini terjadi karena adanya peralatan lain seperti modem HSDPA yang tersambung atau adanya port USB tambahan yang tersambung. Karena sifat laptop begitu rentan, sehingga peralatan seperti itu harus dicabut terlebih dahulu, setelah masuk Sistem Operasi, barulah dipasang kembali.

-    
Laptop sering mati mendadak!!!
Biasanya hal ini terjadi pada laptop yang mudah panas dan sudah lama dipakai. Untuk mengatasinya, cobalah untuk membersihkan bagian cooler/pendinginnya. Bisa dengan koas, atau dengan meniupnya, supaya debu” yang ada didalamnya bisa terangkat. Karena debu tersebut bisa menghalangi sistem pendinginan pada laptop tersebut. Apabila dengan cara itu laptop masih sering mati, gunakanlah cooler tambanahan seperti cooling pad, ataupun bisa menggunakan kipas angin berukuran kecil untuk pemakaian laptop yang terus menerus seperti di rumah. Jika dengan semua itu masih belum bisa, berarti ada masalah serius dengan laptop anda. Bawalah ke service center untuk diperiksa dan diperbaiki. Sumber dari Google.....


Maaf ya para pembaca kalau penulis ada salah - salah kata atau ada yang kurang jelas. Selamat mencoba…………………..




By Create : Achmad Fauzie (TKJ 5)

1 komentar:

Anonymous said...

Awesome! Its really amazing piece of writing, I have got much
clear idea on the topic of from this piece of writing.
Review my homepage click through the up coming page

Post a Comment

  • Digg
  • del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Yahoo! Buzz
  • Technorati
  • Facebook
  • TwitThis
  • MySpace
  • LinkedIn
  • Google
  • Reddit
  • Netvibes

Page Logo




Terimakasih Sudah Berkunjung . . .
© ™Berbagi Untuk Kebersamaan™ @

Terima kasih Untuk Klik Like nya

BackLink



Page Ranking Tool Ping your blog, website, or RSS feed for Free Antispam
Design by Si WonkCopyright © 2012 @Si_W0nk | Powered by Blogger